Babinsa Muara Muntai, Restocking 32.300 Bibit Ikan Baung Jaga Keseimbangan Ekosistem Perairan

Wartawan : Untung Hidayat

Kutai Kartanegara- Dalam upaya peningkatan pemanfaatan sumber daya perairan dan kelestarian lingkungan, Babinsa Koramil 0906-10/Muara Muntai Koptu Thamsir bersama perangkat desa setempat melakukan pelepasliaran bibit ikan baung (restocking) di wilayah konservasi Batu Bumbun desa Muara Muntai Ilir kecamatan Muara Muntai kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Rabu 29/5/2024

Sebanyak 32.300 benih ikan baung yang berasal dari bantuan program lingkungan hidup dan pemberdayaan masyarakat Dinas Perikanan kabupaten Kukar di lepas dikawasan suaka perikanan Batu Bumbun dengan tujuan untuk menjaga keseimbangan ekosistem perairan serta meningkatkan populasi ikan baung di daerah tersebut.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah kabupaten Kukar melalui Dinas Perikanan dalam rangka menjaga kelestarian spesies ikan baung di wilayah perairan desa Muara Muntai khususnya dikawasan konservasi Batu Bumbun”, ucap Koptu Thamsir.

Babinsa juga berharap dengan pelepasan bibit ikan baung ini, dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat terutama para nelayan.

“Diharapkan, ikan-ikan ini akan berkembang biak dengan baik di wilayah konservasi Batu Bumbun, sehingga selain menjaga kelestarian ekosistem perairan juga dapat menjadi sumber penghasilan tambahan bagi masyarakat nelayan di Muara Muntai Ilir”, pungkasnya.

Pelepasan bibit ikan baung ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk perwakilan dari dinas perikanan kabupaten Kukar, perangkat desa Muara Muntai Ilir, tokoh masyarakat, serta kelompok nelayan desa Muara Muntai Ilir.

“Semoga kegiatan ini memberikan manfaat jangka panjang bagi kelestarian lingkungan serta peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat setempat melalui budidaya perikanan yang berkelanjutan”, kata Rusdi selaku penjaga kawasan konservasi Batu Bumbun.

Sumber Kodim 0906/Kkr

Related Post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *